Kali ini saya akan membahas
tentang kegiatan kegiatan bermanfaat di Bulan puasa.
Apa perbedaannya kegiatan hari hari biasa dengan pada saat
bulan puasa? Pasti kebanyakan menjawab berbeda. Kebanyakan orang mengurangi
kegiatan pada saat berpuasa alasannya karena sedang berpuasa, padahal dengan
memperbanyak kegiatan akan menghindari terjadinya rasa bosan karena menunggu
berbuka.
Berikut ini saya akan memberikan
5 Kegiatan yang bisa dilakukan pada saat bulan puasa, apa saja ?simak baik baik
ya!!!
Yang pertama, Jika kalian seorang pekerja kantoran, manfaatkan lah
ketika pagi pagi sebelum bekerja dengan Sholat Duha. Dengan Sholat Duha kita
bisa meningkatkan Sholat Sunat kita menjadi lebih bermanfaat.
Yang Kedua, Masih dengan seorang pekerja kantoran, pada saat
istirahat maka pergunakanlah untuk berkegiatan di Mesjid missal mengikuti
ceramah yang diselenggaran DKM Mesjid atau mengaji dan kegiatan kegiatan
lainnya.
Yang Ketiga, Jika dalam masa Libur kerja perbanyaklah berkegiatan
dimesjid terdekat dengan rumah, biasa ditempat tinggal kalian sering diadakan
kegiatan kegiatan positif yang diselenggarakan oleh DKM asetempat.
Yang Ke Empat, coba lakukan kegiatan membaca buku tentang Agama
Islam untuk memperbanyak pengetahuan tentang agama.
Yang terakhir, cobalah dengan sering mengunjungi dabligh akbar atau
kegiatan kegiatan keagamaan di Mesjid-mesjid lain atau mungkin mencoba
mengunjungi mesjid mesjid yang unik juga bisa dilakukan.
Demikian penjelasan kegiatan yang
bermanfaat yang bisa dilakukan pada saat Bulan Ramadhan. Sebenarnya kegiatan seperti apapun asalkan bermanfaat pasti bisa kita lakukan yang penting niat.
Terima kasih.
0 comments:
Post a Comment